Menu

Mode Gelap

Berita · 1 Mei 2022 WIB ·

Antusias Sambut Lebaran, Masyarakat Aceh Selatan Sesaki Tempat Perbelanjaan


					Antusias Sambut Lebaran, Masyarakat Aceh Selatan Sesaki Tempat Perbelanjaan Perbesar

ACEH SELATAN – Geliat antusiasme warga di Aceh Selatan untuk menyambut Idul Fitri 1443 H sejak sepekan terakhir mulai meningkat. Masyarakat di sekitar Kluet Raya memilih memenuhi belanja kebutuhan lebarannya di Kota Fajar kecamatan Kluet Utara.

Berdasarkan amatan Krusial.com di beberapa titik perbelanjaan di Kota Fajar, tempat-tempat yang banyak dikunjungi warga diantaranya, toko pakaian, toko kue lebaran, toko grosir hingga pasar ikan di kecamatan tersebut.

Tiga hari terakhir khususnya tempat penjualan pakaian jadi di Kota Fajar terlihat disesaki pengunjung yang datang dari berbagai kecamatan lainnya di Aceh Selatan.

Masyarakat Saat Membeli Daging Megang Lebaran Di Kota Fajar

Fakhrul (40) salah seorang pedagang pakaian mengatakan ada peningkatan penjualan selama beberapa hari terakhir, terutama pakaian jadi, pakaian muslim dan pakaian anak-anak.

“Alhamdulillah ada peningkatan penjualan sejak hari Kamis, kebanyakan pembeli bertujuan membeli pakaian jadi seperti setelan muslim dan baju anak-anak,” ucapnya Minggu (1/5/2022).

Di titik yang berbeda, toko grosir juga banyak dikunjungi pembeli, banyak warga berbelanja kebutuhan merayakan lebarannya dengan berbelanja, sirup, bahan kue dan bahan kebutuhan sehari-hari lainnya.

Pedagang Pakaian saat melayani pembelinya di Kota Fajar

H.Syarkawi salah seorang pemilik toko grosir di Kluet Utara mengatakan hal yang sama kepada media ini. Menurutnya ada perbedaan dari antisiasme masyarakat jika dibandingkan dengan Ramadan dan Lebaran tahun lalu.

“Banyak perubahan, kami melihat ada peningkatan penjualan saat menjelang Idul Fitri ini, Alhamdulillah stok kebutuhan masyarakat juga masih tersedia hingga saat ini,” ucapnya.

Sementara itu di pasar ikan Kluet Utara juga terpantau disesaki pengunjung yang ingin membeli daging Meugang lebaran dan keperluan lainnya.

“Hingga pukul 12:00 tadi daging sapi atau Kerbau telah habis terjual, untuk harga kedua daging tersebut di badrol dengan harga Rp200 ribu per kilogramnya,” ucap Muqaddam salah seorang pedagang daging musiman di Kota Fajar.

Pedagang Sandal Menggelar Dagangannya di Kakilima di Kota Fajar

Hingga Sore Sabtu (1/5/2022) masyarakat dari kecamatan sekitar Kluet Utara terus berdatangan ke Kota Fajar untuk berbelanja kebutuhan menjelang Idul Fitri yang diperkirakan akan dirayakan pada Senin (2/5/2022).(Redaksi)

Artikel ini telah dibaca 51 kali

KRUSIAL badge-check

Jurnalis

Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber Krusial.com dan Ikuti Berita Lainnya di Google News
Baca Lainnya

Sewa Bus Jakarta dan Tips Memilihnya

4 Oktober 2024 - 00:04 WIB

BYD M6: Kendaraan Listrik Inovatif dengan Desain Elegan 

23 September 2024 - 00:16 WIB

Cawabup Aceh Selatan Baital Mukadis Serahkan Batuan Untuk Korban Kebakaran di Kotafajar

12 September 2024 - 08:57 WIB

Desain Banner untuk Pelaku Usaha/UMKM: Strategi Menarik Perhatian Pelanggan

12 September 2024 - 00:03 WIB

Maswadi Jawab 7 Poin Propaganda Masa Untuk Cabub Abdya Salman Alfarisi

9 September 2024 - 08:33 WIB

H. Said Sani Minta Doa Restu Seluruh Lapisan Masyarakat Gayo Lues Jelang Pendaftaran

28 Agustus 2024 - 03:18 WIB

Trending di Berita