Menu

Mode Gelap

Berita · 27 Jul 2022 WIB ·

Tingkatkan Kesadaran Hukum Kepada Pelajar, Bidang Intelijen Cabjari Bakongan Gelar JMS


					Tim Bidang Intelijen Cabjari Bakongan Saat memberikan materi JMS kepada siswa SMP N 2 Kluet Utara, Aceh Se6, Rabu (27/7/2022) Photo Ho Perbesar

Tim Bidang Intelijen Cabjari Bakongan Saat memberikan materi JMS kepada siswa SMP N 2 Kluet Utara, Aceh Se6, Rabu (27/7/2022) Photo Ho

Krusial.com| Aceh Selatan – Bidang Intelejen Cabang Kejaksaan Negeri Aceh Selatan di Bakongan melaksanakan Program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) di SMP Negeri 2 Kluet Utara Kabupaten Aceh Selatan, Rabu (27/7/2022).

Kacabjari Aceh Selatan di Bakongan Bapak Mohamad Rizky, SH mengatakan program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) merupakan program Kejaksaan Agung RI dan jajaran Korps Adhyaksa di seluruh wilayah Indonesia yang lahir berdasarkan Keputusan Jaksa Agung RI Nomor: 184/A/JA/11/2015 tanggal 18 Nopember 2015 tentang Pembentukan Tim Jaksa Masuk Sekolah Kejaksaan RI.

“Kegiatan Jaksa Masuk Sekolah merupakan kegiatan penyuluhan hukum yang merupakan salah satu tugas dan fungsi Kejaksaan khususnya di bidang Intelijen dalam meningkatkan kesadaran hukum masyarakat, termasuk kepada pelajar yang bertujuan untuk memberikan pengenalan sejak dini kepada pelajar,” ulasnya.

Menurut Rizky, Program Jaksa Masuk Sekolah ditujukan kepada pelajar Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Atas untuk memperkaya khasanah pengetahuan pelajar terhadap hukum dan perundang-undangan.

” Selain itu juga bertujuan untuk menciptakan generasi baru yang taat hukum dengan tema “Bijak Bersosial Media, Jaga Lisan mu, Jaga Jari mu”,” terang Rizky.

Rizky melanjutkan dalam kegiatan Jaksa Masuk Sekolah, jaksa menyampaikan kepada siswa dan siswi tentang materi Undang-Undang ITE hal ini bertujuan untuk menghindari remaja dari maraknya berita HOAX dan ujaran kebencian pada media sosial yang terjadi pada remaja yang aktif dalam bermedia sosial pada dunia maya (internet).

Kegiatan tersebut juga ikut dihadiri kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Selatan Bapak Akmal, AH., S.Pd., Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Kluet Utara Drs. Lukman, Tim Bidang Intelijen Cabjari Aceh Selatan di Bakongan dan puluhan peserta lainnya dari kalangan siswa-siswa SMP Negeri 2 Kluet Utara.(Safdar.S)

Artikel ini telah dibaca 147 kali

KRUSIAL badge-check

Jurnalis

Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber Krusial.com dan Ikuti Berita Lainnya di Google News
Baca Lainnya

Tim Boling Aceh Optimistis Raih Medali di PON XXI Meski Minim Fasilitas

10 September 2024 - 16:55 WIB

Sertifikasi Halal: Kunci Sukses Produk Indonesia di Pasar Global

10 September 2024 - 16:46 WIB

Kominfo Kolaborasi Ciptakan Talenta Digital Andal lewat Pelatihan DLA di Kota Samarinda

10 September 2024 - 16:39 WIB

1.370 Kendaraan Disiapkan untuk Dukung Mobilitas Atlet dan Tamu PON XXI 2024 Aceh-Sumut

10 September 2024 - 16:31 WIB

Kominfo Pastikan Jaringan 5G dan Keamanan Siber selama PON XXI Aceh-Sumut 2024

10 September 2024 - 16:13 WIB

PDA Aceh Selatan Siap Menangkan Pasangan IDAMAN di Pilkada 2024

10 September 2024 - 13:49 WIB

Trending di News