Menu

Mode Gelap

Berita · 15 Mar 2022 WIB ·

Sambut Bulan Suci Ramadan, Disdagperinkop dan UKM Aceh Selatan Segera Gelar Pasar Murah, Berikut Jadwal Dan Lokasinya


					Sambut Bulan Suci Ramadan, Disdagperinkop dan UKM Aceh Selatan Segera Gelar Pasar Murah, Berikut Jadwal Dan Lokasinya Perbesar

ACEH SELATAN – Pemerintah Aceh, melalui Dinas Perindustrian Dan Perdagangan Aceh bekerja sama dengan Perum Bulog Kantor Wilayah Aceh dan Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan melalui Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi Dan UKM Kabupaten Aceh Selatan akan melaksanakan pasar murah dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadhan 1443 H / 2022 M.

Hal ini disampaikan kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian. Koperasi Dan UKM Aceh Selatan. T. Harida Aslim, SE. MM , menurutnya pelaksanaan pasar murah pada tahun 2022 akan dilaksanakan di empat kecamatan dalam Kabupaten Aceh Selatan.

“Empat kecamatan itu adalah ,Bakongan, Kluet Selatan, Samadua dan Labuhanhaji Barat yang akan dilaksanakan selama dilaksanakan selama empat hari, sejak tanggal 19 hingga 22 Maret 2022,” ucapnya, Di Tapaktuan, Selasa (14/3/2022).

Harida melanjutkan, hari pertama pelaksanaan pasar murah tahun 2022 dilaksanakan di kecamatan Labuhanhaji Barat . untuk hari kedua di Samadua, hari ketiga Kluet Selatan dan hari terakhir di Bakongan.

“Adapun sistem pelaksanaannya adalah dengan cara pembelian langsung di lokasi pelaksanaan dengan sistem kupon yang telah disediakan oleh panitia pelaksana dengan menerapkan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19,” lanjutnya.

Ka Disdagperinkop dan UKM Aceh Selatan melanjutkan barang pokok penting yang dijual pada pasar murah tahun ini terdiri dari beras. minyak goreng. gula pasir, tepung terigu dan telur. Kepada masyarakat diberikan subsidi, untuk beras Rp. 3.000/kg, minyak goreng Rp 3.000 liter, gula Rp 3.000 kg. tepung terigu Rp 3.000 kg dan telur Rp 250 butir.

“Pemerintah Daerah Aceh pada pelaksanaan pasar tahun 2022 telah mengalokasi kepada masyarakat Kabupaten Aceh Selatan sebanyak 6.000 kg beras, 8.350 kg gula, 8.800 liter minyak goreng. 1.000 kg terigu dn 30.200 butir telur ayam,” jelasnya.

Ia berharap dengan diadakan pasar murah tersebut pemerintah daerah dapat meringankankan beban masyarakat yang berdampak akibat COVID-19 serta dalam rangka memudahkan masyarakat memperoleh barang pokok penting dengan harga yang telah disubsidi oleh pemerintah. (Safdar)

Artikel ini telah dibaca 15 kali

KRUSIAL badge-check

Jurnalis

Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber Krusial.com dan Ikuti Berita Lainnya di Google News
Baca Lainnya

PDA Aceh Selatan Siap Menangkan Pasangan IDAMAN di Pilkada 2024

10 September 2024 - 13:49 WIB

Latih Karakter Mahasiswa, Poltas Gelar Bintalfisdis

10 September 2024 - 13:12 WIB

Relawan H. Edi Saputra Kecamatan Sawang Siap Menangkan Pasangan IDAMAN di Pilkada Aceh Selatan 2024

10 September 2024 - 12:13 WIB

Mantan Jubir AZAM Tengku Nazir Ali Siap Dukung Pasangan IDAMAN

10 September 2024 - 07:43 WIB

Pilkada dan Politik Kedaerahan

10 September 2024 - 01:10 WIB

Presiden Jokowi Resmi Buka PON XXI Aceh-Sumut 2024, Tekankan Sportivitas dan Fairplay

9 September 2024 - 16:39 WIB

Trending di News