Menu

Mode Gelap

News · 27 Sep 2024 WIB ·

Pj Gubernur Safrizal Serahkan SK Perpanjangan Pj Bupati Aceh Selatan


					Pj Gubernur Safrizal Serahkan SK Perpanjangan Pj Bupati Aceh Selatan Perbesar

Krusial | Banda Aceh – Penjabat Gubernur Aceh Dr, H Safrizal ZA, M.Si menyerahkan SK Perpanjangan masa jabatan Penjabat (Pj) Bupati Aceh Selatan kepada Cut Syazalisma, S.STP,. M.Si

Prosesi penyerahan SK Perpanjangan masa Jabatan berlangsung di ruang kerja Gubernur Aceh, pada Jum’at sore, 27 September 2024.

Pada kesempatan tersebut Pj Gubernur Safrizal turut didampingi oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong Aceh Aznal Zahri, Kepala Biro Umum Setda Aceh T Adi Darma.

Sementara itu, saat menerima SK Perpanjangan masa jabatan, Cut Syazalisma turut didampingi Istri yang juga menjabat sebagai Pj Ketua TP PKK Aceh Selatan Yuliani Irvana.

Akkar Arafat: Sesuai SK jabatan Cut Syazalisma telah berakhir

Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh Akkar Arafat menjelaskan, penyerahan SK Perpanjangan Masa Jabatan ini dikarenakan masa jabatan Cut Syazalisma telah berakhir sesuai SK sebelumnya.

“Berdasarkan SK sebelumnya, maka jabatan Pak Cut Syazalisma telah berakhir per tanggal 27 September ini. Karena itu, hari ini Bapak Pj Gubernur Safrizal atas nama Menteri Dalam Negeri menyerahkan SK Perpanjangan Masa Jabatan,” ujar Akkar Arafat.

Sebagaimana diketahui, pengalaman Cut Syazalisma di dunia birokrasi sudah sangat mumpuni, saat ditunjuk sebagai Pj Bupati Aceh Selatan, Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Pemerintahan Dalam Negeri itu menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Selatan.

Pengalamannya di dunia birokasi membuat Cut Syazalisma kembali dipercaya oleh Mendagri untuk menakhodai Kabupaten Aceh Selatan. Tugas berat tentu sudah menanti Cut Syazalisma, yaitu menyukseskan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Serentak pada November mendatang.***

Artikel ini telah dibaca 397 kali

KRUSIAL badge-check

Jurnalis

Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber Krusial.com dan Ikuti Berita Lainnya di Google News
Baca Lainnya

Komando IDAMAN Dikukuhkan, Ini Pesan Calon Wakil Bupati Aceh Selatan Sudirman 

10 Oktober 2024 - 16:02 WIB

Fenda Alvionita Fhonna Raih The Best Presenter ICATES VI Tahun 2024

10 Oktober 2024 - 14:59 WIB

Cadangan Devisa Indonesia Capai 149,9 Miliar Dolar AS

10 Oktober 2024 - 14:51 WIB

Ini Alasan Anggota KPA Mendukung dan Memenangkan Darmansah dan Sudirman Di Pilkada Aceh Selatan 2024

10 Oktober 2024 - 10:50 WIB

Duit Negara ‘Raib’ Rp 300 T, Kejagung Lagi Cari Pelakunya!

10 Oktober 2024 - 09:27 WIB

Menhan Prabowo Berbagi Kenangan di BNI Investor Daily Summit 2024

10 Oktober 2024 - 07:50 WIB

Trending di Ekonomi