Menu

Mode Gelap

Berita · 19 Jun 2022 WIB ·

Group BSB Malaysia Sampaikan Tahniah Kepada Pemkab Aceh Selatan Dan Pihak Terkait


					Screenshot Dari Halaman Group Barat Selatan Bersatu Perbesar

Screenshot Dari Halaman Group Barat Selatan Bersatu

ACEH SELATAN – Group Barat Selatan Bersatu (BSB) Malaysia merupakan group silaturahmi media sosial Facebook yang dibina para perantau asal pantai Barat Selatan Aceh di Negeri Jiran Malaysia.

Group Facebook yang dibangun dan dikelola oleh Erdi Syahrul alias Erdi Khan Syah, Khairul Nizam, Bahktiar Ismail, Teuku Akbar dan Herman ini terus bergerak dalam misi-misi kemanusiaan yang berlaku terhadap para perantau di Malaysia.

Terhimpun sudah banyak kegiatan sosial yang difasilitasi group perantau tersebut, terakhir pengurusan pemulangan jenazah dua TKI asal Aceh Selatan yaitu Aidawati asal Desa Lawe Cimanok Kecamatan Kluet Timur dan Irfan warga Desa Lhoek Sialang Rayeuk Kecamatan Pasie Raja.

Erdi Syahrul selaku pimpinan group bersama rekan lainnya kerap menjalin komunikasi aktif melalui Amir, warga Lawe Cimanok yang juga anggota BSB di Aceh Selatan demi terbangun komunikasi dengan para pihak di Aceh Selatan untuk mengurusi pemulangan kedua TKI yang tertimpa kemalangan tersebut.

Seluruh proses pemulangan jenazah di fasilitasi dengan baik, sejak dari rumah sakit hingga ke bandara di Malaysia hingga menuju ke bandara Kualanamu Medan.

Untuk itu, Group BSB menyampaikan terima kasih kepada pihak yang terlah terlibat, baik itu anggota group BSB maupun masyarakat lainnya di Malaysia.

Khususnya pemerintah Kabupaten Aceh Selatan, BSB mengucapkan terimakasih kepada Bupati dan Jajarannya sehingga semua usaha pemulangan jenazah TKI berjalan dengan lancar.

Pernyataan ini disampaikan langsung melalui Gruop Facebook BARAT SELATAN BERSATU yang telah memiliki anggota sebanyak 8.132 orang itu.

Pihaknya sangat berharap kepada Pemerintah Kabupaten lainnya yang warganya bernaung di bawah group BSB di Malaysia, seperti Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, Abdya, Aceh Selatan, Subulussalam, Singkil agar dapat juga mengikuti apa yang sudah Pemda Aceh Selatan lakukan untuk warganya ,yaitu dengan cara bekerjasama, mempermudah urusan group BSB di Malaysia dengan cara membantu membiayai setiap musibah yang menimpa setiap warga daerah tersebut.

“Tolong bantulah kami anak-anak rantau khusus di Malaysia yang terkena musibah,” tulis Admin Group BSB.(Redaksi)

Artikel ini telah dibaca 65 kali

KRUSIAL badge-check

Jurnalis

Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber Krusial.com dan Ikuti Berita Lainnya di Google News
Baca Lainnya

Relawan H. Edi Saputra Kecamatan Sawang Siap Menangkan Pasangan IDAMAN Di Pilkada Aceh Selatan 2024

10 September 2024 - 12:13 WIB

Mantan Jubir AZAM Tengku Nazir Ali Siap Dukung Pasangan IDAMAN

10 September 2024 - 07:43 WIB

Pilkada dan Politik Kedaerahan

10 September 2024 - 01:10 WIB

Presiden Jokowi Resmi Buka PON XXI Aceh-Sumut 2024, Tekankan Sportivitas dan Fairplay

9 September 2024 - 16:39 WIB

PAN Aceh Selatan Siap Menangkan H.Mirwan – Baital Mukadis di Pilkada Aceh Selatan 2024

9 September 2024 - 16:32 WIB

Rezka Kurniawan Pimpin Tim Pemenangan IDAMAN Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Selatan 

9 September 2024 - 13:26 WIB

Trending di News