Menu

Mode Gelap

Berita · 15 Jul 2022 14:51 WIB ·

Bocah 4 Tahun Ditemukan Tewas Tenggelam


					Warga Saat Mengevakuasi Bocah MAQ Yang Diduga Meninggal Tengelam Di Krueng Cut Gampong Lam Cot, Mukim Lamjampok, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Kamis (14/7/2022) malam, Photo : HO Perbesar

Warga Saat Mengevakuasi Bocah MAQ Yang Diduga Meninggal Tengelam Di Krueng Cut Gampong Lam Cot, Mukim Lamjampok, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Kamis (14/7/2022) malam, Photo : HO

 

BANDA ACEH – Seorang bocah atas nama M.A.Q(4) warga Gampong Lam Cot, Mukim Lamjampok, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, pada Kamis (14/7/2022) malam.

Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Joko Krisdiyanto, SIK, melalui Kapolsek Ingin Jaya, Ipda Adlin, SH mengatakan bocah MAQ ditemukan meninggal dunia di Sungai Krueng Cut desa setempat sekitar pukul 21.00 WIB, setelah sebelumnya diduga tenggelam.

“Sebelumnya korban dilaporkan oleh neneknya pergi tanpa memberitahunya sekitar pukul 18.00 WIB, korban pergi ke sungai Krueng Cut, Gampong Lam Cot hendak bermain dan mandi,” ucap Kapolsek.

Baca Juga:  DPRK Diskusikan Dampak Perusahaan PT. ATAK dengan Masyarakat Dan Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan

Menurutnya korban yang sampai di sungai tanpa sepengetahuan neneknya itu, langsung membuka baju dan meletakkan di pinggir sungai langsung mandi, entah bagaimana, bocah malang tersebut dilaporkan hilang tenggelam.

“Lalu, sekitar pukul 19.00 WIB, nenek korban pun mulai risau dan mencari tahu keberadaan cucunya itu, bahkan, nenek korban mulai menanyai warga sekitar dimana keberadaan cucunya itu sekaligus meminta bantuan untuk mencarinya,” lanjut Kapolsek.

Baca Juga:  Muspika Kluet Utara Bersama DPMG Berikan Pelatihan SIGAP Kepada Perangkat Desa

Pencarian bocah malang itu pun mulai dilakukan, sehingga ditemukan baju di pinggir sungai, kemudian lanjut Ipda Adlin, sekitar pukul 20.30 WIB, warga Gampong Lam Cot, bersama-sama menyisir dan turun ke sungai dipandu oleh Keuchik Gampong Lam Cot, Abdul Hadi.

“Sekitar pukul 21.00 WIB, korban ditemukan oleh para saksi dalam keadaan sudah meninggal dunia, dengan posisi korban tertutup rumput di pinggir sungai,” ungkapnya.

Selanjutnya saksi beserta warga langsung mengevakuasi korban ke rumah neneknya,
Bocah MAQ selama ini tinggal bersama nenek dan kakeknya di Gampong Lam Cot. Karena, kedua orang tua korban sudah berpisah selama kurang lebih 2 tahun.

Baca Juga:  Baitul Mal Aceh Buka Pendaftaran Bantuan Tugas Akhir Mahasiswa D3 dan S1, Ini Syaratnya

“Ayahnya sendiri tinggal di Batoh dan ibu korban di Sabang,” terang Kapolsek Ingin Jaya ini.

Atas kejadian tersebut, lanjut Adlin, pihak keluarga sudah menerima musibah itu dengan ikhlas, sehingga menolak untuk divisum dan diautopsi, dengan diperkuat surat pernyataan dari keluarga korban. (Safdar.S)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

KRUSIAL badge-check

Penulis

Baca Lainnya

ASN Pemkab Aceh Selatan Jalani Test Urine Untuk Cegah Penyalahgunaan Narkoba

29 November 2023 - 07:59 WIB

Barisan Muda Hadi Surya Salurkan Sembako dan Bantu Bersihkan Lumpur Sisa Banjir Bandang

29 November 2023 - 05:43 WIB

Pemkab Aceh Selatan Gelar HUT KORPRI ke 52

29 November 2023 - 05:15 WIB

Peduli Bencana Banjir Bandang Trumon Raya, BEM Poltas Salurkan Bantuan

28 November 2023 - 15:21 WIB

Lanjutkan Roda Organisasi, PC PMII Aceh Timur Gelar Mapaba IV

28 November 2023 - 11:16 WIB

Antusiasme Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Sisa Banjir di Trumon

28 November 2023 - 08:04 WIB

Trending di News